Senin, 29 Juli 2013

AKUPUNKTUR UNTUK BATUK

Hampir setiap hari kita menjumpai batuk, baik di jalan ataupun di lain tempat. Batuk merupakan salah satu gejala utama dari kelainan organ dalam paru – paru.

Etiologi batuk bisa disebabkan oleh penyebab luar dan penyebab dalam. Penyebab luar disebabkan karena penyakit – penyakit luar, sedangkan penyebab dalam oleh karena ketidak seimbangan fungsi organ. Batuk tidak hanya gambaran karena kelainan organ paru – paru saja, tetapi bisa disebabkan pengaruh dari semua organ dalam/luar.

Dari sudut kedokteran maka batuk merupakan gejala dari beberapa penyakit paru – paru, antara lain :

Ø Infeksi saluran pernafasan bagian atas
Ø Bronchitis
Ø Pertusis ( batuk seratus hari ) pada anak
Ø Radang paru - paru
Ø Tuberculosis
Ø Brohiektase
Ø Kanker paru – paru,dll.

Penyebab dapat berupa infeksi virus, kuman, benda asing, ataupun rangsangan bahan – bahan kimiawi.

Batuk dengan penyebab luar : timbul karena paru – paru diserang penyebab penyakit luar, karena fungsi paru – paru untuk bernafas, hubungan dengan dunia luar melalui hidung, bagian luar tubuh kulit dan bulu, jadi langsung berhubungan dengan dunia luar. Maka lebih sering dijumpai batuk dengan penyebab luar.

Batuk dengan penyebab dalam : Timbul karena paru – paru lemah, atau kelainan organ dalam lain yang mempengarui paru – paru hingga timbul batuk, misalnya:

Ø Paru –paru dingin/lemah :

Energi paru – paru kurang, sehingga Qi paru – paru berbalik naik ke atas, timbul dengan sedikit reak.

Ø Paru – paru panas/kuat :

Bila Qi paru – paru kuat/panas maka disertai sesak nafas.
CARA MEMBEDAKAN KARAKTERISTIS 
Pertama – tama penting kita bedakan penyebab batuk, karena penyebab dalam atau luar. Batuk dengan penyebab luar kebanyakan gejala Se, sedangkan batuk dengan penyebab dalam kebanyakan gejala Si, atau Si bercampur Se

1. karakteristis luar/angin dingin :
Pada umumnya batuk dengan penyebab luar sebagian besar adalah penyakit akut, sering timbul setelah kena angin dingin, disertai gejala ingusan, bersin, tenggorokan gatal atau sakit, sakit kepala, nyeri seluruh tubuh, takut dingin, demam,dll.

2. Batuk dari dalam (kronis) :
Batuk dengan penyebab dalam sebagian besar adalah penyakit kronis, timbul berlahan, sering ditemukan batuk yang lama, dan disertai gejala kelainan organ lainya, misalnya lemas, tidak nafsu makan, mencret, nyeri tulang rusuk, dll.

Bila batuk dengan penyebab dalam karena ada kelainan paru – paru, maka akan lebih muda diserang penyebab penyakit luar, terutama pada perubahan cuaca dingin, sehingga batuk bertambah berat, maka batuk disini merupakan penyebab luar dan dalam sekaligus.

TERAPI

Pengobatan secara akupunktur / akupresur.

Bila disebabkan angin dingin bisa disertai moksa, sedangkan penyebab angin panas tidak boleh di moksa.
Bila karena penyebab dalam maka harus disertai pengobatan penyakit organ lainya, karena batuk hanyalah gejala penyakitnya saja.

1.Titik badan : 
  • 1. Fei Su ( VIII.13,Kk.13)
  • 2. Ce Ce (I.5,Pa.5)
  • 3. Fung Ce (XI.20,Ke.20)
  • 4. Fung Men ( VII.12,Kk.12)
  • 5. Ta Cui (XIV.14,Tu.14)
  • 6. He Ku ( II.4,Ub.4)
  • 7. Lie Cie (I.7,Pa.7)
2.Titik hidung : Titik paru – paru, titik limpa, titik dada, titik tenggorokan.
3.Titik kepala : Torakxs
4.Titik muka   : Titik paru- paru, tengorokan, limpa.
5.Titik tangan : Titik oksiput ( 10),tenggorokan (13), batuk (23), paru - paru (29), palpitasi (25).

Jika anda telah berobat kemana-mana dan penyakit batuk anda tidak kunjung sembuh atau anda menginginkan pengobatan tradisional untuk pengobatan batuk, maka anda dapat mencoba terapi akupunktur dan pijat pengobatan atau akupresure.
Pengobatan batuk secara holistik (TCM) bisa Anda dapatkan di Griya Akupunktur Madura tepatnya di Pananggungan Guluk-Guluk Sumenep Madura.


Sumber : http://accuratehealth.blogspot.com/

Sabtu, 27 Juli 2013

MAKNA TIDUR UNTUK KESEHATAN

Gambar

Kita semua tahu bahwa Tuhan menciptakan siang untuk bekerja dan malam untuk tidur (istirahat). Kerapkali banyak diantara kita yang melawan ketentuan hukum alam, seperti bekerja di malam hari dan tidur di siang hari. Kebanyakan mereka menganggap yang penting jumlah tidurnya tidak kurang dari 8 jam/hari, padahal kualitas tidur jauh lebih penting daripada jumlah jam/lamanya tidur. Tidak akan pernah sama kualitas tidur di malam hari dengan tidur di siang hari walaupun jumlah jam tidurnya sama. Perlu disadari bahwa perbaikan jaringan-jaringan sel yang rusak dalam tubuh umumnya dilakukan kala tidur. Karena itu, apabila kita sering kurang tidur atau tidak memiliki kualitas tidur yang baik, cepat atau lambat stabilitas daya tahan tubuh kita akan terganggu dan penyakit mudah muncul.


Seorang pemimpin perusahaan yang sering kurang tidur, akan kurang bijak dalam memimpin perusahaannya atau mengontrol para pegawainya karena kualitas fisik, mental dan emosional sangat dipengaruhi oleh baik tidaknya kualitas tidurnya. Begitu pula, hal itu berlaku untuk setiap orang dengan profesi apa pun. Kesimpulannya, kualitas kerja sangat bergantung pada kualitas tidur setiap orang, apakah ia seorang pelajar, guru, petani, atau pengusaha. Setiap orang harus belajar mengoptimalkan kualitas tidurnya kalau ia mau mencapai sukses lebih baik.

BAGAIMANA MENGOPTIMALKAN KUALITAS TIDUR KITA?

Banyak orang berusaha memperbaiki kualitas tidur dengan cara yang salah, seperti makan berbagai obat tidur (baik obat tradisional maupun obat kimia sintetis lewat resep dokter). Mereka tidak menyadari bahwa obat tidur terkadang hanya bisa membantu sementara waktu, tapi tidak Gambaruntuk memperbaiki kualitas tidur. Dibawah ini tips alami untuk mengoptimalkan kualitas tidur Anda :

  • Lakukan olahraga secara teratur minimal 2 hari 1x dengan target bisa berkeringat. Bila Anda sering sulit tidur, lakukan kegiatan ini pada sore hari agar relaksasi otot mudah terbentuk di malam harinya untuk memudahkan rasa kantuk.
  • Hindari minum banyak menjelang tidur, tapi minumlah dua atau empat jam sebelum tidur, agar ketika tidur tidak terganggu oleh rasa ingin buang air kecil di malam hari.
  • Hindari makan padat pada malam hari. Sebaiknya empat jam sebelum tidur sudah berhenti makan. Kalau menjelang tidur masih terasa lapar, sebaiknya makan buah-buahan saja. Kebiasaan makan pada menjelang tidur, akan mengganggu kualitas tidur, dan pengolahan makanan pun tidak bisa diolah dengan baik ketika waktu tidur. Karena ketika tubuh istirahat di malam hari, yang seharusnya energy tubuh dipakai maksimal untuk melakukan perbaikan jaringan yang rusak, ia justru tidak melakukannya secara maksimal karena sebagian terkuras untuk mengolah makanan. Akibatnya kita sering merasa tidur selalu tidak segar ketika bangun. Malah badan terasa pegal-pegal.
  • Selalu berdoa dan mengakhiri aktivitas kita dengan senyuman sebelum tidur. Ajaklah tubuh kita tersenyum walaupun Cuma beberapa saat menjelang tidur. Hal itu akan memperbaiki kualitas tidur kita.


Sumber : Tubuh anda adalah dokter yang terbaik (Dr. Husen A. Bajry, M.D., Ph.D)